Rabu, 24 April 2024

Cloud Computing: Infrastruktur Ekonomi Digital Indonesia @ Yogyakarta

  • Asosiasi Cloud Computing Indonesia
  • Minggu, 29 April 2018

Cloud Computing: Infrastruktur Ekonomi Digital Indonesia @ Yogyakarta

Perkembangan Cloud Computing berlangsung sangat pesat sekali, secara global total market size Cloud Computing di 2018 diprediksi sebesar US $178 Milyar, dimana untuk pasar Indonesia sendiri diprediksi minimal sebesar Rp. 33 Trilyun. Perkembangan market Cloud Computing ini dipicu oleh banyaknya perusahaan yang mulai memindahkan infrastruktur IT mereka ke layanan Cloud Computing, seiring dengan meningkatnya kepercayaan perusahaan baik skala enterprise maupun UMKM / Startup terhadap layanan ini. Dengan semakin banyaknya perusahaan yang berpindah ke layanan Cloud Computing ini, maka layanan Cloud Computing akan menjadi infrastruktur vital untuk menggerakan ekonomi digital di Indonesia.

Sejalan dengan perkembangan tersebut, Asosiasi Cloud Computing Indonesia (ACCI), bekerjasama dengan Asosiasi Pendidikan Tinggi Informatika dan Komputer (APTIKOM) dan Universitas Atma Jaya Yogyakarta (UAJY), mengadakan acara "Cloud Computing: Infrastruktur Ekonomi Digital Indonesia", yang akan diselenggarakan pada hari Selasa, 15 Mei 2018 pukul 09.00 - 17.00 WIB bertempat di Auditorium Kampus 2, Gedung Thomas Aquinas, Universitas Atma Jaya Yogyakarta, Babarsari..  Acara ini harapannya bisa memberikan gambaran bagaimana Cloud Computing sebagai Infrastruktur Ekonomi Digital Indonesia dibidang Pendidikan, Perdagangan dan Smart City.

Acara ini akan menghadirkan para pembicara sebagai berikut:

Keynote Speech:

  • Garuda Sugardo - Anggota Tim Pelaksana Dewan Teknologi Informasi dan Komunikasi Nasional (Wantiknas)
  • Prof.  Zainal A. Hasibuan - Ketua Umum Asosiasi Pendidikan Tinggi Informatika dan Komputer (APTIKOM)
  • Dr. Gregorius Sri Nurhartanto, SH. LL.M - Rektor Universitas Atma Jaya Yogyakarta
  • Alex Budiyanto - Ketua Umum Asosiasi Cloud Computing Indonesia

Speakers:

  • Semuel A Pangerapan – Dirjen APTIKA Kemkominfo
  • Agus F Abdillah – Chief Product & Synergy Officer telkomtelstra
  • Ted Hilbert - Chief Executive Officer Cloudmatika
  • Arya N. Soemali - Director - IT Services Lintasarta
  • Yos VincenzoCloud and Enterprise Business Group Lead Microsoft Indonesia
  • Leontinus Alpha Edison - Vice Chairman tokopedia
  • Prof. Dr. Ir. Suhono H. Supangkat - Guru Besar ITB, Penggiat Smart City di Indonesia
  • Ir. A. Djoko Budiyanto SHR, M.Eng., Ph.D - Group Leader Research of Data Engineering & Information System Universitas Atma Jaya Yogyakarta
  • Dr. Ridi Ferdiana, S.T., M.T. - Kepala Program Studi Teknologi Informasi Universitas Gadjah Mada

Karena sangat terbatasnya tempat, apabila anda tertarik untuk mengikuti acara ini, silahkan untuk melakukan reservasi terlebih dahulu dengan mengklik tombol "Daftar". Setelah anda melakukan pendaftaran, maka akan terdaftar dalam sistem reservasi, dan apabila tempat tersedia kami akan menginformasikan dan memberikan tiket kepada anda lewat email.

  • Author: Asosiasi Cloud Computing Indonesia

Informasi Acara

Gedung Thomas Aquinas, Universitas Atma Jaya Yogyakarta, Babarsari

Yogyakarta

15 Mei 2018 09:00 - 17:00 WIB (UTC+7)

Daftar

Acara Terbaru

Singapore Fintech Festival 2018

  • Nov 12, 2018
  • Singapore

Making Indonesia 4.0 Conference

  • Oct 24, 2018
  • DKI Jakarta

Microsoft Solution Warehouse 2018

  • Sep 25, 2018
  • DKI Jakarta

CIIP ID Summit 2018

  • Sep 19, 2018
  • Bali

Twitter