Untuk Pengaturan HT/Rig DMR, ada beberapa parameter wajib :
1. Radio ID. daftar di radioid.net
2. Simpan Daftar/List TG yang akan digunakan atau yang disediakan. Biasanya TG 9 dan 510.
Untuk HT yang dengan firmware customized OpenGD, di Frekuensi + Time Slot + Color Code yang sama, akan bisa mendengarkan semua pancaran TalkGroup. Jadi penyimpanan memory Channel cukup 2 per RPU, yaitu
a. Memory 1 : Freq A, TimeSlot 1, Color Code x
b. Memory 2 : Freq A, TimeSlot 2, Color Code x
------
Sedangkan HT/Rig yang masih bawaan pabrik, perlu penyetinggan tambahan :
3. RX group list (daftar TG yang akan di dengarkan dalam 1 channel memory)
4. Digital Contact List, jika ingin tahu Callsign/Nama dari RadioID yang sedang memancar.
Setelah itu, tiap channel memory dideklarasikan tiap TalkGroup. Contoh Pengaturan Channel untuk non OpenGD :
a. Memory 1 : Freq A, TS1, CC x, TG 9
b. Memory 2 : Freq A, TS1, CC x, TG 510
c. Memory 3 : Freq A, TS2, CC x, TG 51010